PENGAMBILAN PEKTIN DARI KULIT BAGIAN DALAM (ALBEDO) SEMANGKA DENGAN PROSES EKSTRAKSI

Nur Hidayah, Mega Kasmiyatun, Ery Fatarina Purwaningtyas

Sari


Pada penelitian ini dilakukan ekstraksi pektin dengan pelarut HCl yang bertujuan untuk mengetahui variabel yang paling berpengaruh dan kondisi optimum pengambilan pektin dari albedo semangka dengan proses ekstraksi. Pektin yang dihasilkan diharapkan sesuai dengan standar mutu IPPA (International Pectin Producers Association). Percobaan dilakukan dengan mengeringkan albedo semangka dan diekstraksi dengan pelarut HCl. Larutan hasil ekstraksi disaring untuk memisahkan ampas dengan filtrat. Filtrat kemudian ditambah aceton. Setelah tercampur merata, filtrat didiamkan hingga terbentuk endapan, kemudian disaring dan dikeringkan dalam oven. Pektin kering ditimbang beratnya dan dianalisis kadar metoksil dan galakturonat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel yang paling berpengaruh adalah variabel waktu dengan kondisi optimum pada waktu 80 menit, suhu 90oC dan pelarut HCl 0,05 N menghasilkan rendemen pektin 46,72%. Pektin yang dihasilkan memiliki kadar metoksil 4,65% dan kadar galakturonat 40,7% sehingga pektin sesuai dengan standar mutu IPPA


Kata Kunci


pektin; ekstraksi; albedo semangka

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Singh, R, J. C. Kumar, K. S. Nandpuri. 1975. A Study on The Influence of The Structural Chemical Constituents of The Skin of Watermelon (Citrullus Lanatus Sch.) Fruit on The Incidence of Its Blossom-End-Rot and Cracking”, The Indian Journal of Horticulture, 32 (1/2): 98-101.

Prasetyowati, Karina Permatasari, dan Heakty Pesantri. 2009. Ekstraksi Pektin dari Kulit Mangga. Jurnal Teknik Kimia, Universitas Sriwijaya.

Winarno. 1989. Kimia Pangan dan Gizi. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

International Pectin Producers Association. 2009. Pectin Comersial Production, diakses dari http:/www.google.com/IPPA.info.html, pada 20 Maret 2020.

Muhidin. 2001. Papain dan Pektin. Jakarta: Penerbit Swadaya.

Kaban, Irza Menka Deviliany dkk. 2012. Ekstraksi Pektin dari Kulit Pisang Raja (Musa Sapientum). Medan: Jurnal Teknik Kimia USU, Article in Press.

Nurhikmat. 2003. Ekstraksi Pektin dari Apel Lokal : Optimalisasi pH dan Waktu Hidrolisis. Widyariset. Vol. 4: 23-31.




DOI: http://dx.doi.org/10.56444/cjce.v1i2.1771

Article Metrics

Sari view : 1574 times
PDF - 0 times

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.