PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI, TERHADAP KINERJA ORGANISASI DENGAN MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL MODERASI (Studi Empiris Pada Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan di Kabupaten Jepara)
Sari
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Gaya Kepemimpinan, Budaya Organisasi, Terhadap Kinerja organisasi, dengan Motivasi Kerja sebagai Variabel Moderating Studi Empiris Pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan di Kabupaten Jepara.
Populasi pada penelitian ini adalah Pegawai Negeri Sipil yang bekerja pada lingkungan Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Di Kabupaten Jepara. Jumlah sampel yang diambil 99 responden dengan metode pengambilan sampelnya adalah proportional justified random sampling. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan SPSS dan pengujian hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa Gaya Kepemimpinan Demokratik mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Organisasi ditolak, Budaya Organisasi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Organisasi ditolak; Gaya Kepemimpinan Demokratik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Motivasi kerja Pegawai diterima; Budaya Organisasi Mempunyai pengaruh Positif dan signifikan terhadap Motivasi Kerja diterima; Gaya Kepemimpinan Demokratik dan Budaya Organisasi memperkuat motivasi kerja terhadap kinerja di terima, hal ini menunjukkan bahwa Gaya Kepemimpinan Demokratik dan Budaya Organisasi dapat meningkatkan kinerja organisasi dengan Motivasi Kerja sebagai variabel moderasi.
Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan Demokratik, Budaya Organisasi, Motivasi kerja, Kinerja Organisasi.
ABSTRACTThis study aims to analyze the effect of leadership style, organizational culture, to organizational performance, with job motivation as a moderating variable; empirical study On Tourism and Cultural Office in Jepara. The population in this study was a civil servant who works at the Department of Tourism and Culture of the environment in Jepara. The number of samples taken 99 respondents with the sample collection method is justified proportional random sampling. The analytical tool used is multiple linear regression with SPSS and hypothesis testing.
Based on this study can be concluded that there is not affected a positive and significant the Democratic Leadership Style to organizational performance; there is not affected a positive and significant Organizational Culture on Organizational Performance; Democratic Leadership Style a positive and significant effect on employees job motivation received; Organizational Culture a positive and significant effect on employees job motivation received; Democratic Leadership Style and Organizational Culture strengthen on job motivation to organizational performance received; it indicates that the Democratic Leadership Style and Organizational Culture can improve the performance organization with work motivation as a moderating variable.
Keywords: Democratic Leadership Style, Organizational Culture, Job motivation, and Organizational Performance.Kata Kunci
Teks Lengkap:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.56444/sa.v4i1.139
Article Metrics
Sari view : 2110 timesPDF - 0 times
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
ISSN : 2302-2752 http://u.lipi.go.id/1346221190
Isi Naskah jurnal menjadi tanggung jawab penuh penulis yang bersangkutan
Dikelola oleh Penerbit Jurnal FEB UNTAG Semarang. Email: untag@untagsmg.ac.id atau jurnalsamac@gmail.com