Study Implementasi Program Raskin Di Desa Kebumen Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal

Winarni Winarni

Sari


Problem masyarakat di Negara berkembang seperti halnya Indonesia adalah masalah kemiskinan, ada 2 (dua) strategi pendekatan, yaitu (1) mengurangi beban pengeluaran penduduk miskin dan (2) meningkatkan pendapatan penduduk miskin melalui pengembangan usaha ekonomi produktif. Dalam penelitian ini yang akan dibahas dari berbagai program yang telah digulirkan oleh Pemerintah, adalah Program Beras untuk Keluarga Miskin (Raskin), yang merupakan salah satu program penanggulangan kemiskinan yang demikian populer di masyarakat.
Perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu Bagaimana Implementasi program raskin dan hambatan- hambatan yang ditemui di Desa Kebumen Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal? Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui implementasi program raskin dan hambatan – hambatan yang ditemui di Desa Kebumen Kecamatan Sukorejo.
Tipe penelitian menggunakan deskriptif. Responden adalah Kepala Desa, Satgas Raskin, Rumah Tangga Sasaran di Desa Kebumen Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal keseluruhannya sebanyak 284 KK.Besarnya Responden diambil 5 % x 284 = 14 KK. Metode pengumpulan data menggunakan quisioner, dan wawancara.
Adapun hasil penelitian implementasi program raskin di Desa Kebumen Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal adalah berjalan baik dan tepat sasaran dari 4 tahapan implementasi programnya yakni soialisasi ,distribusi, pengawasan dan pelaporan. Hambatan yang ada dalam implemenatasinya adalah sulitnya memberi sosialisasi pada masyarakatan tentang standart/kriteria keluarga miskin.

Kata Kunci


Kebijakan, Implementasi Program, Raskin, Taraf hidup, keluarga miskin



DOI: http://dx.doi.org/10.56444/sa.v1i2.65

Article Metrics

Sari view : 460 times
PDF (English) - 0 times PDF (English) - 0 times

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.



ISSN : 2302-2752 http://u.lipi.go.id/1346221190

Isi Naskah jurnal menjadi tanggung jawab penuh penulis yang bersangkutan

Dikelola oleh Penerbit Jurnal FEB UNTAG Semarang. Email: untag@untagsmg.ac.id atau jurnalsamac@gmail.com